Tanggapi Wacana Munaslub Golkar yang Minta Ganti Airlangga, Aburizal Bakrie: Tindakan yang Kontra Produktif

HARIANINDONESIA.COM – Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie menanggapi mengenai wacana musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) Partai Golkar.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Wacana Munaslub Partai Golkar bertujuan untuk mengganti Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Sejumlah kader senior Partai Golkar juga sudah menyampaikan kesediannya menjadi Ketua Umum jika didukung anggota.

Terkait hal tersebut, Aburizal Bakrie menyampaikan bahwa wacana Munaslub Partai Golkar adalah tindakan yang kontra produktif.

Hiruk Pikuk permintaan munaslub yang disampaikan beberapa kader itu memiliki tujuan melemahkan Partai Golkar.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani Sambangi Rumah Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar

“Saya meminta seluruh kader bersatu, menyampingkan, dan menolak dengan tegas tindakan kontra produktif, seperti wacana munaslub (musyawarah nasional luar biasa),” kata Aburizal Bakrie,” Jumat, 28 Juli 2023.

“Saya mengimbau kepada seluruh kader Golkar bersatu dan merapatkan barisan di bawah kepemimpinan Pak Airlangga Hartarto.”

“Untuk menyukseskan tugas-tugas pemerintahan sampai 2024 dan melakukan konsolidasi partai di segala lini untuk memenangkan pemilu legislatif dan presiden,” kata Aburizal Bakrie.

Aburizal Bakrie mengimbau semua kader untuk menyiapkan diri menerapkan kerja politik yang berkesinambungan, terstruktur, dan sistematis.

Terutama dalam merealisasikan target kemenangan Partai Golkar di Pemilu 2024.***

Related articles

Comments

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share article

spot_img

Latest articles

Newsletter

Subscribe to stay updated.