More

    Soal Arah Politik Golkar ke Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto, Begini Penjelasan Airlangga Hartarto

    HARIANINDONESIA.COM – Ketua Umum Partai Golkar yang juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan soal sikap politik partainya.

    Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

    Airlangga Hartarto mengaku pihaknya belum memutuskan akan lebih mendukung Ganjar Prabowo sebagai calon presiden (capres) PDIP atau Prabowo Subianto yang diusung Partai Gerindra.

    Airlangga Hartarto juga menceritakan kedekatannya dengan dua calon presiden Ganjar Prabowo sebagai dan Prabowo Subianto.

    “Ya tentu saya dengan Pak Ganjar kan kenal sejak kuliah, sama-sama dari Gadjah Mada, jadi semua pembicaraan pasti terbahas”.

    Baca artikel menarik lainnya, di sini: Minta Munaslub, Dewan Etik Partai Golkar Panggil 2 Kader Golkar Lawrence Siburian dan Ridwan Hisjam

    “Dan kalau setiap kali saya ada acara tahunan di Jawa Tengah pasti ada Pak Ganjar,” ungkapnya.

    ‘Lah kalau Pak Prabowo kan tiap kali rapat menteri ketemu juga, dengan Pak Prabowo kita ‘tea time’,” tambah Airlangga Hartarto.

    Terkait soal arah politik, Airlangga Hartarto menyebut pihaknya masih menunggu perkembangan.

    “Tapi Golkar solid dan komunikasi dengan partai baik semua. Kalau bicara Golkar,” ungkap Airlangga Hartarto, Senin, 17 Juli 2023.

    “Kita masih melakukan pembicaraan dengan partai-partai dan pembicaraan masih cukup intens.”

    Pembicaraan itu termasuk dengan Partai Amanat Nasional (PAN) maupun dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).***

    Related articles

    Comments

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    Share article

    spot_img

    Latest articles

    Newsletter

    Subscribe to stay updated.